fbpx
Annyeong!
  • All
    • Acara
    • Artikel Spesial
    • Bacaan Seru
    • Fandom
    • Film/TV
    • KDrama
    • Kpop
    • Lirik
    • PUAS
    • Racun Korea
    • Review Drama
    • Video
ahn jaeh yun

Biodata dan Fakta Ahn Jae Hyun

Nama: Ahn Jae Hyun (안재현)

Tempat Lahir: Seoul, Korea Selatan

Tanggal Lahir: 1 Juli 1987

Zodiak: Cancer

Golongan Darah: A

Tinggi Badan: 188 cm

Agensi: HB Entertainment

Instagram: @aagbanjh



Drama:

  • 2013 :  SBS “My Love From The Star” – Cheon Yoon Jae (adik Cheon Song Yi)
  • 2014 :  SBS “You’re All Surrounded” – Park Tae Il
  • 2015 :  KBS2 “Blood” – Park Ji Sang
  • 2016 :  tvN “Cinderella and the Four Knights” – Kang Hyun Min
  • 2017 :  SBS “Reunited Love” – Cha Min Joon
  • 2018 :  JTBC “The Beauty Inside” – Ryu Eun Ho
  • 2019 :  MBC “Love With Flaws” – Lee Kang Woo


Film:

  • 2014 :  “Fashion King (패션왕)” – Kim Won Ho
  • 2014 :  “Timing (타이밍)” – Kim Young Tak
  • 2016 :  “Perfect Imperfection” – Leng An


Fakta-fakta:

  • Ahn Jae Hyun mengawali karir di dunia entertainment sebagai fashion model pada tahun 2009. Ia banyak muncul di acara runway, majalah, dan iklan.
  • Ahn Jae Hyun mulai mendapatkan perhatian pada tahun 2011, ketika bermain sebagai seorang kurir di variety show tv kabel berjudul “Lee Soo Geun and Kim Byung Man’s High Society”.
  • Ahn Jae Hyun pernah membintangi banyak MV, seperti:
  1. “Sad Song” – Baek A Yeon (September 2012)
  2. “Please don’t…” – K.Will (Oktober 2012)
  3. “Gone Not Around Any Longer” – Sistar19 (Januari 2013)
  4. “Hair Short” – Wings (2014)
  5. “The Space Between” – Urban Zakapa x Soyou (2014)
  6. “On The Way Home” – No Reply (2017)
  • Setelah membintangi drama “My Love From The Star” sebagai adik Cheon Song Yi, popularitasnya mulai meningkat.
  • Di tahun 2016, ia membintangi drama komedi romantis “Cinderella and the Four Knights”. Lewat perannya di drama tersebut, ia berhasil memenangkan penghargaan Top Excellence Award di Korea Drama Award ke-9.
  • Ahn Jae Hyun bergabung menjadi anggota travel reality show “New Journey to the West”, menggantikan Lee Seung Gi yang pergi wamil.
  • Sampai sekarang ini, ia masih menjadi anggota acara “New Journey to The West”. Ia bahkan selalu menjadi anggota untuk acara besutan Na PD.
  • Pada tahun 2016, Ahn Jae Hyun melakukan debut film China pertamanya berjudul “Wedding Bible”.
  • Ahn Jae Hyun dikonfirmasi berpacaran dengan Goo Hye-Sun pada Maret 2016. Keduanya pernah membintangi drama “Blood”.
  • Setelah satu tahun berpacaran, keduanya memutuskan untuk menikah pada Mei 2016. Pernikahan keduanya telah resmi terdaftar di Kantor Distrik Gangnam.
  • Keduanya sengaja melewatkan upacara pernikahan tradisional dan uang yang harusnya dipakai untuk upacara pernikahan, mereka sumbangkan ke bangsal pediatri rumah sakit.
  • Pada Agustus 2019, Ahn Jae Hyun meminta cerai dari istrinya. Kemudian, sebulan sesudahnya, yaitu pada 9 September 2019, ia mengajukan gugatan cerai ke Pengadilan Keluarga Seoul.
  • Dan pada Oktober 2019, Ahn Jae Hyun menghapus semua konten di akun Instagram miliknya. Penghapusan seluruh konten di Instagram tersebut diyakini untuk mencegah adanya masalah lebih lanjut (seperti komentar kebencian) atau kontroversi mengenai perceraiannya.

Baca Juga Artikel Menarik Lainnya:

11 Pasangan Kdrama yang Ternyata Cinlok di Drama
7 Pasangan Second Lead Drama Ini Dijamin Bikin Baper
Deretan Produk Hingga Cafe Yang Sering Muncul di Kdrama


Sumber: Kprofiles, Asianwiki, Wikipedia.

0
0

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Thanks for submitting your comment!