Review Drama Our Blooming Youth, HeyNoona.com — Drama Korea ‘Our Blooming Youth’ telah tayang sejak 6 Februari hingga 11 April 2023. Meskipun taring yang diraih hanya berkisar antara 3 hingga 4%, namun drama ini sangat layak ditonton dan tidak membosankan lah! Apalagi dengan pesona Park Hyung-Sik dalam balutan pakaian putra mahkota. Yuk simak review drama Korea ‘Our Blooming Youth’.
Review Drama Our Blooming Youth
Sinopsis
Sebuah kisah tragis mengawali cerita dalam drama ini. Min Jae-Yi tiba-tiba berubah menjadi tersangka atas pembunuhan anggota keluarganya, padahal ia tidak tahu apa-apa. Seluruh anggota keluarganya meninggal setelah memakan sarapan yang dibuat oleh Min Jae-Yi. Tidak terima atas tuduhan tersebut ia memilih untuk melarikan diri dan menghindar.
Ia kemudian memutuskan untuk membersihkan namanya dan mencari putra mahkota. Meskipun awalnya tidak percaya, namun pada akhirnya putra mahkota memberikan kesempatan bagi Min Jae-Yi untuk membersihkan namanya.
Pada awalnya putra mahkota memiliki ketakutan untuk dirinya sendiri. Secara misterius ia menerima sebuah surat kutukan yang menyatakan bahwa ia akan menemu kehancuran. Banyak nyawa yang akan melayang di sekitarnya, ia akan ditinggalkan sendiri bahkan oleh orang-orang kepercayaannya.
Tentu saja hidup putra mahkota jadi tidak tenang. Namun ketika Min Jae-Yi telah berada di sisinya, Min Jae-Yi mampu membuktikan surat tersebut bukanlah surat dari hantu. Melainkan surat teror yang dikirim oleh seseorang yang ingin membuat putra mahkota goyah dan mudah ditaklukkan.
Konflik yang terjadi dalam drama ini sebenarnya cukup umum. Sama seperti kebanyakan drama saeguk, yaitu tentang perebutan kekuasaan. Namun kali ini tokoh yang ingin mendapatkan kekuasaan tidak mengincar posisi raja.
Melainkan sebuah politik kerajaan yang lebih licik agar ia mampu lebih berkuasa dari raja dengan cara mendominasi silsilah kerajaan dengan orang-orang dari garis keturunannya. Nah, konflik ini jadi menyebar menjadi banyak masalah termasuk fitnah untuk rakyat Byeokcheon hingga pembunuhan seluruh keluarga Min Jae-Yi.
Karakter
Lee Hwan diperankan oleh Park Hyung-Sik. Ia adalah seorang putra mahkota yang dari luar terlihat kasar dan kejam, padahal sebenarnya ia memedulikan orang lain. Saat ini ia mendapatkan sebuah surat kutukan misterius yang secara satu persatu kutukan tersebut terwujud. Dan hal tersebut membuatnya menjadi seseorang yang tidak dekat dengan siapa saja. Putra mahkota Lee Hwan memiliki kemampuan khusus, yaitu dia dapat menghafalkan semuanya yang sudah pernah ia baca.
Min Jae-Yi diperankan oleh Jeon So-Nee. Ia berperan sebagai seseorang yang difitnah atas kematian keluarganya. Kemudian atas pertolongan Lee Hwan ia menyamar sebagai kasim yang melayani putra mahkota. Sebagai putri dari guru putra mahkota, Min Jae-Yi tumbuh sebagai wanita yang cerdas dan dapat diandalkan. Bersamanya ia memecahkan kasus dan berusaha membersihkan namanya dari tuduhan tersebut.
Baca Juga:
Review Drama Korea Taxi Driver: Terima Jasa Balas Dendam!7 Rekomendasi Drama Korea Adaptasi Webtoon, Dijamin Seru Banget!
Jang Ga-Ram diperankan oleh Pyo Ye-Jin. Ia merupakan pelayan dari Min Jae-Yi. Ia sangat setia kepada Min Jae-Yi. Saat ini ia juga menyamar sebagai laki-laki dan belajar ilmu autopsi untuk ikut mengungkap apa yang sebenarnya terjadi dengan tuannya yang meninggal. Ia juga bertekad untuk membersihkan nama Min Jae-Yi. Kemudian ia menjadi murid magang seorang master.
Kim Myung-Jin diperankan oleh Lee Tae-Sun. Adalah seorang master yang sangat lucu. Kemampuannya menganalisa dan memecahkan kesulitan orang-orang di sekitarnya. Ia sebenanrya adalah anak seorang menteri. Namun dia dianggap nakal dan membangkang oleh keluarganya hanya karena ia tidak mengikuti ujian. Namun sebenarnya ia telah melakukan banyak hal yang lebih hebat dari kakaknya.
Han Sung-On diperankan oleh Yuh Jong-Seok. Adalah sahabat sejak kecil dari putra mahkota. Saat ini ia menjabat sebagai kepala penyidik yang memimpin banyak penyidikan. Ia juga merupakan salah satu orang kepercayaan putra mahkota.
Tae Gang diperankan oleh Heo Won-Seo. Ia merupakan seorang prajurit yang selalu mendampingi dan di sisi Lee Hwan. Ia adalah seseorang yang sejak masa kecilnya diselamatkan oleh Lee Hwan dan Han Sung-On. Meskipun sering terlihat dingin dan kejam, sebenarnya ia adalah seseorang yang berhati hangat. Sebuah cerita dari masa lalu terungkap mengenai jati dirinya di kemudian hari.
Membahas Autopsi pada Era Joseon
Salah satu poin menarik dari drama ini adalah diangkatnya sudut pandang mengenai awal dikenalnya autopsi pada mayat pada era Joseon. Tentu saja ini menjadi suatu hal yang menarik karena pada masa itu obat-obatan sangat terbatas, tetapi mereka memiliki kemampuan untuk menganalisis penyebab kematian seseorang dengan bahan-bahan seadanya.
Love Line
Sebuah kisah cinta memilukan terlahir dari hubungan antara Min Jae-Yi, Han Sung-On, dan Lee Hwan. Jika saja seluruh anggota keluarga Min Jae-Yi tidak terbunuh, maka sudah dipastikan bahwa Min Jae-Yi akan segera menikah dengan Han Sung-On. Namun karena sebuah tragedi, pernikahan tersebut batal dan Han Sung-On sampai saat ini tidak pernah tahu wajah calon istrinya.
Meskipun demikian ia sudah terlanjur memberikan perasaannya dan bertekad untuk berpihak pada calon istrinya. Nah, Min Jae-Yi yang menyamar sebagai kasim dan selalu berada di sisi putra mahkota lama-lama memiliki perasaan yang seharusnya tidak ia rasakan. Ternyata begitu juga yang dirasakan oleh putra mahkota. Ini benar-benar kisah cinta yang terpelintir.
Lee Hwan awalnya memutuskan untuk memendam perasaannya karena tidak ingin mengkhianati sahabatnya, namun perasaan itu ternyata tumbuh tak terkendali melebihi benteng pertahanannya.
Kekompakan Myeongdong Squad
Salah satu hal menarik yang berhasil membuat penonton haha hihi adalah aksi kocaknya Myeongdong squad. Sebenarnya tempat tersebut adalah milik Kim Myung-Jin yang melakukan autopsi di tempat tersebut, serta Jung Ga-Ram yang telah menjadi murid magangnya. Atas perintah putra mahkota, Sun-Dol bergabung bersama mereka dan mengungkap rahasia. Lucunya Lee Hwan juga bergabung dan menyamar sebagai cendekiawan Park.
Mereka tidak tahu siapa sebenarnya cendekiawan Park dan sering bercanda tentang putra mahkota. Mereka bersama memecahkan masalah dengan bercanda namun selalu membuahkan hasil.
Selain konflik politik, drama ini juga menghadirkan cerita menghangatkan hati yang dibalut pada akhir episode. Mengangkat kisah para rakyat Byeokchon yang sebenarnya adalah orang baik-baik. Mereka saling melindungi satu sama lain, bahkan mereka telah merencanakan membalas kepada orang-orang yang mencelakai mereka dengan sangat pintar.
Drama ini punya komposisi pas banget. Cocok buat kalian yang suka romance tipis-tipis, misteri, politik kerajaan yang nggak terlalu berat, cerita yang menghangatkan hati, dan cerita masa muda yang selalu penuh semangat. Bagaimana tertarik binge watching 20 episode?
Penulis: Dea Pristotia