Pasangan Kdrama Cinlok, heynoona.com – Drama Korea tentu saja menghadirkan para pemain berpasangan yang mempunyai chemistry luar biasa. Nggak heran penonton Kdrama sukses dibikin baper dengan aktor dan aktrisnya. Banyak para penggemar yang menginginkan mereka menjadi pesangan di dunia nyata. Tak jarang ada kapal para penggemar yang berlayar ada juga yang karam. Para aktor Kdrama memang dituntun untuk totalitas ketika berperan dalam sebuah drama, mereka diminta untuk menunjukkan chemistry bak pasangan yang sesungguhnya, tak heran beberapa pasangan Kdrama ini baper dan menjadi pasangan di dunia nyata.
Baca juga: Ada Kim So Hyun dan Ji Chang Wook, Ini Dia Drama yang Bakal Tayang di Bulan Juni!
Hal ini disebabkan oleh sering bersama di lokasi syuting hingga banyak melakukan beradegan mesra, dari sinilah tumbuh benih-benih cinta yang membuat mereka memutuskan untuk berpacaran ataupun menikah. Ada yang bertahan namun ada juga yang kandas ditengah jalan. Lalu siapa saja dia? Yuk, simak deretannya di bawah ini.
11 Pasangan Kdrama yang Ternyata Cinlok
1. Hyunbin dan Song Hye Kyo – World Within
Baru-baru ini berhembus kabar kalau Hyunbin dan Song Hye Kyo balikan usai sebelumnya pernah cinlok setelah bermain drama World Within tahun 2008 silam. Hubungan mereka kandas ditengah jalan setelah tiga tahun berpacaran, penyebab utamanya adalah kesibukan masing-masing serta tekanan yang cukup impresif dari publik. Apalagi nama mereka saat itu sedang naik daun sehingga membuat mereka cukup sulit meyakinkan penonton dengan chemistry ketika membintangi drama berpasangan dengan aktris lain.
Kabar mereka balikan disebabkan ketika salah satu teman Song Hye Kyo yang juga pemeran drama World Within yang mengunggah lirik OST drama tersebut. Hmm gimana kamu setuju nggak kalau mereka lanjut ke jenjang pernikahan? Pokoknya yang terbaik deh buat Song Hye Kyo. Kalau kamu setuju Hyunbin sama siapa nih? Ada yang masih setia jadi penumpang kapal Riri Couple?
2. Lee Min Ho dan Park Min Young – City Hunter
Sering bersama di lokasi syuting hingga banyaknya syuting beradegan mesra hal inilah yang membuat benih-benih cinta tumbuh antara Park Min Young saat membintangi drama hits “City Hunter”.
Sayangnya hubungan mereka kandas beberapa bulan setelah drama tamat dikarenakan kesibukan dan keputusan masing-masing untuk fokus karir mereka di dunia akting. Selain itu dikabarkan alasan mereka putus karena sering terjadi cekcok. Andaikan mereka balikan kamu setuju nggak nih?
3. Song Jong Ki dan Song Hye Kyo – Descendants Of The Sun
Siapa sih yang nggak tau sama couple fenomenal yang satu ini? Song Jong Ki dan Song Hye Kyo menjadi pasangan Kdrama terpopuler berkat membintangi drama “Descendants Of The Sun”. Drama yang meraih kesuksesan ini memang menyuguhkan banyak adegan mesra dan juga menunjukkan chemistry yang epik seperti pasangan sungguhan. Hal ini tentu saja sukses membuat penonton baper ketika menontonnya. Tak heran banyak banget yang mendo’akan agar mereka menjadi pasangan di dunia nyata.
Tak lama kemudian di tahun 2017 mereka akhirnya memutuskan ke jenjang pernikahan namun sayang pada tahun 2019 kemarin SongSong couple berujung pada perceraian yang membuat banyak orang patah hati.
Beredar rumor kalau perceraian tersebut disebabkan oleh Song Hye Kyo yang cinlok dengan lawan mainnya di drama “Encounter” sekaligus teman Song Jong Ki yaitu Park Bo Geum. Nggak kalah heboh baru-baru ini Song Jong Ki dikabarkan berpacaran dengan seorang pengacara tempat Song Hye Kyo menggugat cerai. Pendapat kamu sendiri bagaimana nih?
4. Song Hye Kyo – Lee Byung Hun
Song Hye Kyo dari dulu tampaknya sering diterpa rumor kencan karena dirinya yang hobi cinlok, ternyata Song Hye Kyo sudah cinlok sejak awal mula karirnya pada tahun 2003 saat membintangi drama “All In” bersama Lee Byung Hun.
Hubungan tersebut lumayan bertahan lama bahkan sang aktor mengungkapkan kalau dirinya sudah ingin menikahi Song Hye Kyo namun sayang hubungan mereka harus berakhir lantaran Song Hye Kyo memilih untuk tetap fokus melanjutkan karirnya di dunia peran.
5. Ahn Jae Hyun dan Goo Hye Sun – Blood
Bernasib sama dengan Song-Song couple pasangan yang satu ini juga cinlok dan menikah di dunia nyata namun sayang harus berujung pada perceraian. Ahn Jae Hyun dan Goo Hye Sun menjadi pasangan ketika membintangi drama tahun 2015 berjudul “Blood”. Setelah beberapa tahun menikah mereka bercerai dan terlibat persiteruan panjang yaitu saling melemparkan tudingan dengan menjelekkan nama satu sama lain.
Seolah tak pernah berakhir mereka selalu memberi pernyataan yang bertolak belakang, saat ini pun mereka sudah tinggal secara terpisah, Ahn Jae Hyun mengaku depresi akan hal ini sedangkan Go Hye Sun mengatakan kalau ia sudah move on dan ingin kembali ke dunia peran. Semoga masalahnya cepat selesai ya!
Baca juga: Bikin Emosi, Ini Dia 8 Drama dengan Ending yang Bikin Kamu Nggak Bisa Tidur Nyenyak!
Ini Dia Beberapa Teori yang Menjawab Kebingungan Penonton di Drama The King: Eternal Monarch!
6. Nam Joo Hyuk dan Lee Sung Kyung – Weighlifting Fairy Kim Book Joo dan Cheese In The Trap
Pasangan yang dijuluki “Swag Couple” ini juga cinlok usai dua kali main drama bareng loh. Nam Joo Hyuk dan Lee Sung Kyung memang sudah bersahabat dari lama serta bernaung di agensi yang sama yaitu YG Entertaiment. Kabar kencan keduanya tentu saja mendapat dukungan penuh dari fans karena mereka memiliki kecocokan dan chemistry yang kuat.
Apalagi sejak dipasangkan main drama bareng di Weighlifting Fairy Kim Bok Joo tampaknya benih-benih cinta keduanya semakin tumbuh. Sehingga pada tahun 2017 agensi yang menangungi keduanya mengkonfirmasi hubungan mereka berdua.
Namun sayang setelah beberapa bulan berkencan akhirnya mereka mengakhiri hubungan mereka yang dibarengi dengan keluarnya Nam Joo Hyuk dari YG Entertaiment. Alasan utama mereka putus adalah karena kesibukan masing-masing. Namun masih banyak yang menduga kalau mereka sebenarnya masih berpacaran. Gimana masih ada yang setia jadi penumpang kapan swag couple?
7. Ryu Jun Yeol dan Hyeri – Reply 1988
Masih ada yang nggak terima dengan ending Reply 1988 yang pada akhirnya Deoksun dan Euntaek nggak jadian? Nggak berlayar di drama Hyeri dan Ryu Jun Yeol jadi pasangan di dunia nyata. Kabar dating mereka disambut gembira oleh banyak penggemar pasalnya banyak penggemar yang sakit hati kalau mereka tidak jadian di drama tersebut. Seperti biasa Dispatch memberikan bukti-bukti kalau mereka berkencan di sebuah taman di sungan Han.
Meskipun jarang terpublish ternyata hubungan mereka masih adem kok baru-baru ini Hyeri mengatakan kalau ia masih memiliki hubungan spesial dengan lawan maimnya itu. Tak terasa mereka sudah berpacaran hampir 4 tahun loh! Wah semoga langgeng ya.
8. Joo Sang Wook dan Cha Ye Ryun – Glamorous Temptation
Setelah sebelumnya banyak pasangan Kdrama yang cinlok namun hubungan mereka harus kandas ditengah jalan, berbeda dengan Joo Sang Sook dan Cha Ye Ryun yang hubungan mereka sudah berlanjut ke jenjang pernikahan dan dikarunai seorang anak.
Tak lama setelah bermain drama bareng pada tahun 2015 silam mereka berkencan dan setahun kemudia mengumumkan pernikahan ke publik. Bukan tanpa alasan, ternyata Joo Sang Wook mengatakan kalau Cha Ye Ryun adalah tipe idealnya karena ia merupakan seorang yang telaten ketika berada di dapur. Foto-foto pernikahan mereka pun sukses bikin penggemar iri lantaran seperti drama-drama Korea asli.
9. Lee Dong Gun san Jo Yoon Hee – The Gentlemen of Wolgyesu
Lewat drama The Gentlemen of Wolgyesu yang tayang pada tahun 2016, Jo Yoon Hee dan Lee Dong Gun terlibat dalam cinta lokasi. Tidak butuh waktu lama bagi keduanya untuk menikah, tepatnya di tahun 2017.
Sebelum mengumumkan pernikahannya, Lee Dong Gun berterus terang kepada publik bahwa Jo Yoon Hee tengah berbadan dua alias hamil duluan dan mereka siap untuk melangsungkan pernikahan. Hubungan mereka tampaknya adem ayem lantaran mereka sering membagikan momen keharmonisan rumah tangga mereka.
Namun, pada bulan Mei kemarin publik dikagetkan dengan kabar perceraian mereka yang tak diduga-duga. Meskipun penyebab perceraian belum jelas, tetapi tentu saja hal ini sangat disayangkan karena mereka masih memiliki anak kecil. Apakah ini pengaruh setelah menonton The Word Of The Married?
10. Jo Bo Ah dan On Joo Wan – The Idle Mermaid
Dari drama THE IDLE MERMAID yang tayang pada 2014 lalu, hubungan On Joo Wan dan Jo Bo Ah jadi kenyataan. Hubungan mereka pun bertahan cukup lama yaitu dua tahun lebih menjalin kasih.
Dikabarkan akan segera menikah sayangnya cinta mereka kandas di awal tahun 2017 lalu. Hal ini disebakan oleh Jo Bo Ah yang ingin fokus untuk menggapai karirnya sebagai aktris. Meskipun saat itu Jo Bo Ah termasuk aktris baru tetapi namanya sudah mencuri perhatian publik berkat kemampuan aktingnya yang mumpuni.
11. Lee Bo Young dan Ji Sung – Save The Last Dance For Me
Couple goals, Lee Bo Young dan Jisung cinlok setelah sama-sama membintangi drama Save The Last Dance for Me di tahun 2005 silam. Setelah berkencan selama 7 tahun lamanya, hingga akhirnya mereka menikah pada tahun 2013.
Saat ini, pasangan harmonis tersebut telah dikaruniai dua anak. Meskipun sudah memiliki anak Jisung beberapa tahun belakangan juga aktif membintangi banyak drama loh, sebut saja drama terpopuler seperti Kill Me Heal Me dan masih banyak lagi.
Nah itu dia 11 pasangan Kdrama yang cinlok dan hubungan mereka berlanjut ke dunia nyata. Perasaan cinta emang nggak bisa dibohongin deh, sering beradegan mesra hingga memiliki chemistry yang kuat nggak heran beberapa couple cinlok saat sedang bermain drama.
Baca juga:
7 Couple Baru Kdrama yang Paling Dinantikan di Tahun 2020Nggak Kalah Romantis, 7 Pasangan Second Lead Drama Ini Dijamin Bikin Baper Penonton
Deretan Drama Korea Bergenre Fantasy Terbaik, yang Seru Banget Buat Ditonton
Selanjutnya kira-kira siapa nih pasangan Kdrama yang kamu pengen banget cinlok dan jadian di kehidupan nyata? Lee Min Ho dan Kim Go Eun? atau RiRi couple? Komen dibawah ya!